Beri Edukasi Remaja, BKKBN Kaliwiro Bentuk PIK-R di Desa Medono

kali dibaca

Edukratifnews/Inspiratif - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kecamatan Kaliwiro, Kabupaten Wonosobo mengadakan sosialisasi dan pembentukan Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) di Desa Medono Rabu (17/11). 


Desa Medono merupakan desa ketiga target pengadaan PIK-R se-kecamatan Kaliwiro setelah sebelumnya dibentuk di Desa Tracap dan Selomanik. Turut hadir Aang, fasilitator BKKBN Kecamatan Kaliwiro, …. dan duta Generasi Berencana (Genre) Wonosobo Tahun …, serta remaja-remaja setempat.


Menurut Aang, sosialisasi dan pembentukan PIK-R ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada remaja seputar Kesehatan reproduksi, pencegahan narkoba dan HIV/AIDS dan pernikahan dini.


“Dengan dibentuknya PIK-R di Desa Medono, diharapkan bisa berguna untuk remaja remaja di Desa Medono terutama dalam edukasi terkait seksualitas, narkoba, HIV/AIDS dan pernikahan dini”, ujarnya.


Aang juga berpendapat bahwa remaja merupakan harapan bangsa yang akan menentukan bagaimana nasib Indonesia ke depan. Oleh karena itu kesejahteraan dan keselamatan remaja menjadi tantangan tersendiri.


“Indonesia itu jumlah remajanya 27% dari jumlah penduduk. Jumlah remaja yang banyak, merupakan tantangan bagi kita. Nantinya apakah  para remaja di Indonesia ini mampu meneruskan perjuangan para pemimpin sekarang atau pun tidak”, ungkapnya.


Di tempat yang sama, duta GENRE Wonosobo 2021 Riki mengatakan dengan dibentuknya PIK-R ini akan menjadi fasilitator solusi permasalahan yang ada para remaja. Para remaja akan diberikan edukasi mengenai TRIAD (Tiga Masalah Pokok) Kesehatan Reproduksi Remaja (KRR).


"Tujuan dibentuknya PIK remaja ini, kita bisa mengedukasi remaja lain. Artinya kita bisa memberikan informasi kepada remaja lain tentang TRIAD KRR. TRIAD KRR terdiri dari tiga komponen, yaitu seksualitas, HIV/AIDS, dan obat obatan terlarang. Di luar TRIAD KRR juga ada yang namanya Pendewasaan Usia Perkawinan (PUP) dan life skill", terangnya.


Pihak-pihak terkait berharap dengan adanya PIK-R ini dapat membuat generasi muda Indonesia semakin sehat, waspada, dan berkualitas.


Tim redaksi: Edukratif News



Previous Post Next Post